Bruno Mars Bakal Konser di Jakarta: Sandiaga Uno Bersyukur!
Bruno Mars Bakal Konser di Jakarta: Sandiaga Uno Bersyukur! Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno, mengungkapkan rasa syukur atas rencana konser tunggal Bruno Mars di Indonesia pada September 2024 mendatang. Hal tersebut disampaikan Sandi dalam temu media “Weekly Brief with Sandi Uno” di Jakarta, Senin (24/6/2024).
Sandi mengapresiasi promotor Indonesia yang berhasil memboyong penyanyi ternama asal Amerika Serikat tersebut.Apalagi, isu kedatangan Bruno Mars ke Indonesia sudah lama beredar namun belum mendapatkan kepastian.
“Alhamdulillah kita sangat mengucapkan syukur karena fight (perjuangan)-nya ini cukup lama dan akhirnya dapat.Sempat on-off-on-off dan ini on again, kita langsung kunci,” kata Sandi.
Lebih lanjut, Sandi menjelaskan bahwa promotor konser Bruno Mars telah meminta fasilitas dari pemerintah. Ia pun berharap konser ini dapat memberikan dampak positif bagi pariwisata dan ekonomi kreatif di Indonesia.
“Promotornya juga sudah langsung minta fasilitas dari pemerintah,” kata Sandi. “Mudah-mudahan ini bisa menjadi daya tarik wisatawan mancanegara untuk datang ke Indonesia dan membangkitkan ekonomi kreatif di Indonesia.”
Konser Bruno Mars di Jakarta dijadwalkan berlangsung pada 13 dan 14 September 2024 di Jakarta International Stadium (JIS). Tiket konser sudah mulai dijual pada 25 Juni 2024.
Kedatangan Bruno Mars ini diharapkan dapat menjadi pemicu kebangkitan industri musik dan pariwisata Indonesia yang sempat terpuruk akibat pandemi COVID-19. Konser ini juga diyakini akan membawa dampak ekonomi yang signifikan bagi Indonesia, baik dari segi pendapatan pajak, penciptaan lapangan kerja, maupun peningkatan okupansi hotel dan restoran.